Dana Pilkada Serentak 2015 Bengkulu Telah Disiapkan oleh 8 Kabupaten

No comments
KPU Bengkulu


Mengenai dana pilkada gubernur Bengkulu telah dianggarkan oleh Pemerintahan Provinsi Bengkulu yang menelan biaya sekisar Rp 96 miliar.

Eko Sugianto sebagai anggota KPU Provinsi Bengkulu berkata Delapa Kabupaten di Bengkulu sudah menganggarkan sejumlah dana untuk pemilihan kepala daerah yang akan diselenggarakan pada tanggal 9 desember 2015. Yang dananya diambil dari APBD masing-masing kabupaten.

Seperti yang disebutkan diatas ke delapan Kabupaten di Bengkulu yang akan menyelnggarakan pilkada serentak pada desember 2015 diantaranya :

  1. Kabupaten Kaur.
  2. Kabupaten Bengkulu Selatan.
  3. Kabupaten Mukomuko.
  4. Kabupaten Seluma.
  5. Kabupaten Lebong. 
  6. Kabupaten Bengkulu Utara. 
  7. Kabupaten Rejang Lebong.
  8. Kabupaten Kepahiang.


Tahapan pilkada di Bengkulu akan di laksanakan pada bulan Juni, dengan pendaftaran calon perserta pilkada, baik dari calon perseorangan atau independen atau dari parpol yang telah siap mempunyai nama calonnya, menurut Eko.

Kelengkapan dalam keikutsertaan dalan pencalonan gurbernur perseorangan wajib menyerahkan photocopy KTP dukungan dari masyarakat sejumlah 199.500 lembar atau 10 % dari jumlah penduduk di wilayah Bengkulu. Calon perserorangan dengan menggunakan photocopy KTP dukungan minimal sebesar 50 % dari 10 kabupaten yang berada di kota Bengkulu.
Pencalonan gubernur dari partai politik minimal mendapat dukungan dari sembilan kursi, bila tidak berkoalisi untuk mengusung satu pasang calon gubernur dan wakil gubernur.(BeritaSatu)

No comments :

Post a Comment

KPU Rohil di Riau Sedang Mensosialisasikan PKPU Pilkada

No comments
KPU Rohil di Riau


Mengenai Tahapan Program serta Jadwal Pencalonan dan Kampanye Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kepulau Riau telah ditetapkan. Pendaftaran pasangan calon pada tanggal 26 s/d 28 juli 2015 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rokan Hilin dalam pensosialisaian Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU).

Pemberitahuan tentang pelaksanaan kampanye dan debat publik dilakukan pada tanggal 27 Agustus sampai 5 Desember 2015, untuk pemungutan suara pada tanggal 9 Desember 2015. Penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih pasca keputusan Mahkamah Konstitusi.

Dalam acara pensosialisasian dilaksanakan di Hotel Armarosa, Pemateri yang dihadiri oleh Ketua KPU Riau, DR. H. Nurhaimin, S.Pt, MH, Ketua KPU Rohil, Agus Salim, Ketua Panwaslu Jaka Abdillah, Pabung Rohil (Danramil Bangko), Mayor Inf Edi Yanto, Kabag Ops Polres Rohil, Kompol Setiawan Eki, dihadiri kalangan partai politik.(Riauterkini)

No comments :

Post a Comment

Tiga Orang Nama Bacagub Kalimantan Tengah Partai PAN

1 comment
PAN Kalteng


Salah satu dari sekian partai yang tengah sibuk dan menggodok dalam persiapan Pilkada tahun ini diantaranya PAN ( Partai Amanat Nasional ) untuk daerah Kalteng. Sedang mengadakan rapat harian yang dihadiri oleh tim Pilkada DPW dan DPP PAN, Pengurus harian, serta Ketua PAN se Kalimantan Tengah dalam pembahasan balon yang akan mendaftar di PDW PAn Kalimantan Tengah.

Dari beberapa pendaftar yang direkomendasikan oleh Tim Pilkada DPW PAN ke DPP PAN dalam Pilgub Kalteng nanti. Diantaranya adalah sebagai berikut, H Ujang Iskandar ( Bupati Kobar ), Willy M Yosef ( Anggota DPR RI ) dan H Muhammad Riban Satia ( Walikota Palangkaraya ).

Untuk selanjutnya DPP akan menyerahkan kepada DPW siapa yang akan terpilih oleh DPP tersebut. Namun tidak menutup kemungkinan bahawa dari nama yang diusulkan bisa berpasangan sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur atau bisa juga hanya satu Calon Gubernur saja. Dari ketiga nama tersebut sedang digodok oleh Tim Pilkada Pusat, mendengar saran serta masukan rapat yang digelar pada tanggal 27 mei 2015 malam.(Banjarmasinpost)

1 comment :

Post a Comment

Penjaringan Bakal Cabup dan Wakil Cabup Partai Golkar

No comments

Penjaringan di Kab Nunukan


Dalam waktu dekat akhirnya DPD II ( Dewan Pimpinan Daerah ) pada Partai Golkar untuk Kabupaten Nunukan membuka penyeleksian dalam penjaringan bakal Cabup dan Wakil Cabup di Kabupaten Nunukan Kaltim. Ditubuh Golkar telah melakukan kesepakatan terbatas, hasil musyawarah yang dilakukan oleh Kepengurusan di tingkat pusat serta hasil Musyawarah Nasional di Bali dan dari hasil musyawarah di Jakarta akhirnya dibuka untuk penjaringan tersebut.

Lukman AB sebagai Sekertaris DPD II Partai Golkar Kabupaten Nunukan berkata pendaftaran telah di buka pada tanggal 25 Mei sampai 30 Mei 2015.

Dengan terbentuknya Tim Pilkada Golkar maka telah siap untuk melakukan penjaringan. Pendaftaran dengan memberikan kesempatan kepada non kader atau kader sebagai balon bupati maupun wakil di wilayah Nunukan. Tim solid telah terbentuk yang diketuai oleh Haji Ady Kamaris Ishak, Wakil ketua Haji Trisno Hadi dan untuk Sekertaris Lukman AB.

Tim Pilkada Golkar Kabupaten Nunukan yang sekaligus sebagai penyelenggaran ditegaskan tidak akan berpihak pada kader salah satu kubu Pengurus DPP Partai Golkar. Hasil Islah ditingkat pusat dan pihak kubu yang diakomodir oleh Komisi Pemilihan Umum RI, dalam keikutsertaan Pilkada harus sesuai dengan Peraturan di KPU sehingga hasil akhir penjaringan yang telah dilakukan bisa disampaikan kepada DPP yang diakomodir oleh KPU.

Di DPRD Kabupaten Nunukan untuk Partai Golkar sendiri memiliki tiga kursi. Maka daripada itu untuk pengusungan pasangan calon, partai tersebut harus bergabung dengan partai diluar Golkar agar memenuhi dari persyaratan minimal mempunyai lima kursi di DPRD Kabupaten Nunukan.(TribunKaltim)

No comments :

Post a Comment

PAN Mencari Dukungan di Empat Provinsi Sumatera Untuk Pilkada Serentak

No comments
Kongres di Bali


Salah satu partai politik yang sedang gencar melakukan persiapan dalam menghadapi Pilkada serentak nanti yaitu Partai PAN, yang sedang giat menyiapkan kadernya untuk dapat berpartisipasi dalam pemilihan kepala daerah di wilayah Sumatera. Daerah Aceh, Sumatera Barat, Lampung serta Jambi merupakan aset untuk pengumpulan kantong suara untuk PAN yang diperkirakan mendapat dukungan 30% di Sumatera.

Untuk keseluruhan partai PAN telah mempersiapkan kandidat dalam menghadapi Pilkada serentak. Mengacu pada hasil kongres PAN di Bali yang diselenggarakan pada bulan April lalu, telah diputuskan PAN akan mengutamakan kandidat dari internal kader yang terbaik, terutama dalam pengumpulan peraihan suara di wilayah Sumatera, dikatakan oleh A Bakri HM sebagai Anggota Fraksi PAN DPR.

Dari perolehan terakhir mengenai rekapitulasi Komisi Pemiliha Umum (KPU) pada pileg tahun lalu. Kemenangan PAN di raih di wilayah Jambi menjadi peringkat nomer satu mengalahkan tiga partai besar lainnya seperti Partai Golkar, Partai Demokrat serta Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P). Oleh sebab itu perlu seorang figur yang berkualitas sebagai kepala daerah yang mendapat dukungan penuh dari warganya terutama masyarakat Jambi. Wilayah Jambi menjadi pertaruhan pengumpulan suaran dalam pilkada serentak mendatang.

Zumi Zola yang saat ini masih menjadi bupati Tanjabtim merupakan kandidat kuat untuk wilayah di jambi, yang juga telah mendapat rekomendasi dari rapat pleno DPW PAN serta restu dari Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Tapi tidak menutup kemungkinan bagi para calon lain yang telah mendaftar dan telah mengembalikan formulir sebagai Cabup dari Partai PAN terdapat tiga nama yakni Romi Haryanto, Mahrup dan Sumindra. Ungkap Sigit Utomo sebagai Ketua Tim Pilkada DPD PAN Tanjabtim.(Republika)

No comments :

Post a Comment

Pilkada Wonogiri, Partai Golkar Meminang PDIP

1 comment

Joko Sutopo


Pilkada Wonogiri pada bulan Desember nanti dari PDIP telah resmi menerima Partai bergambar Beringin ini menjadi mitra koalisi pada tahta perebutan Pilkada 2015. Tersirat kabar bahwa Joko Sutopo sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP wonogiri merupakan salah satu kandidat balon bupati dari PDIP yang mengklaim akan mendapat kekuatan pada pilkada nanti kurang lebih 50%.

Joko Sutopo berkata bahwa dengan bergabungnya dua partai besar di daerah wonogiri. akan mendapat kepercayaan secara mudah dari masyarakat dalam mengusung cabup dan wakil cabup. Karena hal ini merupakan salah satu pertimbangan utama yang mendasar dari koalisi.

Setyo Sukarno yang juga merupakan Sekretaris DPC PDIP Wonogiri mengatakan bahwa dalam waktu dekat tentang koalisi tersebut akan dideklarasikan secara terbuka. untuk saat ini, baru merupakan tahapan koordinasi internal PDIP, dan dalam waktu tidak terlalu lama kedua partai politik ini akan menyatukan persepsinya.

Dengan adanya berita tentang bergabungnya partai Golkar, beberapa partai politik mulai ingin turu serta jua. Diantaranya seperti Partai Nasdem yang belum lama ini telah merapat beserta jajaran DPD dan DPW Partai Nasdem.

Waktu terus berjalan, persiapan dalam helatan pilkada tahun ini sangatlah mepet, jadi diperlukan extra kerja yang cepat guna membangun kekuatan politik, ungkap Joko. Selain itu juga Partai Nasdem bersilahturahmi dalam memaparkan visi dan misi mereka yang diungkapkan oleh DPD dan DPW Partai Nasdem.(BeritaJateng)

1 comment :

Post a Comment

Sosialisasi Pilkada Cianjur Diikuti oleh 32 Camat

No comments
KPU Cianjur


Penyelenggaraan Pilkada telah disosialisasikan oleh Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Cianjur yang diikuti oleh 32 Camat Kabupaten Cianjur yang bertempat di aula KPU Jalan Ir. H Djuanda, Salakopi. Adapun pelaksanaan tersebut menyusul dengan ditetapkannya Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) mengenai tahapan, tata kerja dan data pemutahiran daftar pemilih.

Anggi Sofia Wardani sebagai Ketua KPU Kabupaten Cianjur berkata, sosialisasi yang sekaligus rapat koordinasi yang meliputi para camat itu diselenggarakan dalam menindak lanjuti dari lounchingnya Pilkada serentak yang dilaksanakan oleh KPU pada tanggal 9 Desember 2015 nanti. Selain itu juga terdapat penetapan PKPU tentang tahapan, tata kerja serta data pemutahiran daftar pemilih.

Acara berlangsung yang dihadiri oleh lima orang komisioner KPU yang terdiri dari Anggi Setiawardani (Ketua), Hilman Wahyudi (Divisi Sosialisasi), Selly Nurdinah (Divisi Hukum). Kusnadi (Divisi Teknis). dan Baban Marhaenda (Divisi Logistik).

Anggi mengatakan bahwa KPU Cianjur mengusulkan dalam memenuhi kebutuhan anggaran dalam penyelnggaraan Pilkada menelan biaya Rp 49.2 milyar. Dari keseluruhan kebutuhan tersebut Pemkab Cianjur sudah mengalokasikan anggaran Rp 25 milyar dalam perubahan parsial. Anggaran tersebut yang telah dialokasikan sampai bulan September 2015.

Sisanya Rp 24.2 miliar diperuntukkan dalam alokasi APBD murni pada tahun 2016. Pada saat ini konsen dengan anggaran dalam pelaksanaan tahapan yang sedang berlangsung, tutur Anggi.(Pikiran Rakyat)

No comments :

Post a Comment

Tanggapan Tommy Soeharto Tentang Perseteruan Ditubuh Golkar Dalam Pilkada 2015

No comments
Tommy Soeharto


Saat ini Tommy Soeharto aktif  berkomentar dengan adanya Konflik ditubuh Partai Golkar, Yang merupakan partai politik didirikan oleh Presiden Soeharto yang telah menelah usia 50 tahun lebih.

Dijaringan sosial Tommy medukung adanya musyawarah nasional luar biasa atau MLB. Karena menurut Tommy MLB merupakan jalan terbaik untuk keluar dari konflik pada Partai Golkar, Yang merupakan obat mujarab bagi para politikus Golkar dalam menghadapi Pilkada secara langsung pada tahun ini.

Dalam akunnya Tommy menuliskan bisa dipikirkan jika niatnya baik, mendukung Musyawarah Nasional Luar Biasa secepatnya agar kader Golkar DPD 1 dan DPD 2 bisa lolos dalam pilkada, Tapi kalau main-main sebaiknya hati-hati.

Menurut Poempida tentang Tommy, Bila maju Munaslub berkeyakinan bahwa Tommy akan mempunyai potensi keunggulan dalam kemenangan. Ditubuh Golkar sekarang butuh figur baru, dalam kondisi yang sekarang sedang buntu. Dan Tommy mempunyai figur akan hal ini.

Bila Tommy ingin memimpin dalam Golkar salah satunya dengan melalui Munaslub. Karena tidak bisa datang dan langsung mengambil alih begitu saja. Cara masuk melalu jalan ini harus elegan dan mempunyai dasar hukumnya agar memiliki legitimasi yang sangat kuat nantinya.(CNN)

No comments :

Post a Comment

Menghadapi Pilkada 2015 Partai Golkar dan PPP untuk Islah

No comments
Partai Golkar dan PPP


Pengajuan calon pada pilkada yang akan segera tiba pada bulan juli nanti, diharapkan kepada Partai Golkar dan PPP untuk segera menyelesaikan persengketaan yang terjadi. Sehingga kepengurusan dari pihak internal terkait segera dapat diatasi dalam menghadapi pilkada yang akan segera berlangsung.

Veri Junaidi selaku peneliti Konstitusi dan Demokrasi Inisiatif menanggapi tentang ini, bahwa pilkada serentak dijadikan momentum untuk kedua partai dalam penyelesain konflik yang sedang dihadapi untuk segera dituntaskan. Sehingga menstimulasi untuk islah dan membuat kepengurusan secepat mungkin diperbaiki.

Kubu partai yang sedang bersengketa diharapkan untuk mempunyai jalur alternatif yang mengikhlaskan dalam menggelar islah untuk sementara waktu demi kebaikan dari tujuan kepentingan Parpol masing-masing di daerah. Yang nantinya akan berdampak positif bagi independensi dan kemandirian KPU sebagai penyelenggara pilkada serentak.

Kisruh Partai Golkar dan PPP memang sangat pelik, Rekomendasi Komisi II DPR agar KPU menanti keputusan yang mempunyai kekuatan tetap pengadilan yang harus menangani sengketa kedua partai ini bukanlah jalan keluar yang paling baik. Menurut tanggapan Peneliti Center For Strategic and International Studies Philips Vermonte, karena ketidak percayaan dari kedua kubu kepada Kementrian Hukum dan HAM. (CNN)

No comments :

Post a Comment

Pilkada di Bengkulu Pemprov Ajukan 92.4 Miliar Rupiah

No comments
Pemprov Bengkulu


Junaidi Hamsyah selaku Gubernur Bengkulu mengatakan Pemprop telah menganggarkan untuk dana pilkada serentak menelan hampir Rp 100 miliar.

Dimana Kepala daerah di Provinsi Bengkulu yang masa jabatannya akan berakhir sebelum diselenggarakannya pada pilkada serentak pada bulan Desember 2015. Beberapa daerah tersebut adalah Seluma, Lebong, Rejang Lebong, Bengkulu Selatan, Mukomuko, Bupati Kepahiang. Pemerintah Provinsi Bengkulu pun mengusulkan enam pelaksana tugas atau caretaker ungkap Junaidi Hamsyah. Usulan tersebut yang sampai detik ini belum diusulkan, diperkirakan pada bulan juni mendatang.

Diantara kriteria yang dijadikan point penilaian dalam careteker, seperti rekam jejak serta memiliki jiwa kepemimpinan yang baik, Kata Junaidi.

Junaidi Hamsyah mengatakan "Kita ingin caretaker yang track record-nya bagus, punya jiwa kepemimpinan, serta tegas dan jujur. Yang jelas, jangan sampai karena caretaker-nya kurang tegas, ketika ada permasalahan segala macam malah jadi muncul kisruh. Kita berharap tentu caretaker ini nanti ditunjuk berdasarkan aturan-aturan yang berlaku yang sudah kita pedomani".

Terbesit kabar bahwa pada pelaksanaan pilkada serentak pada bulan Desember 2015, Pemprov Bengkulu dalam pengajuan pembiayaan anggaran menelan biaya 92,4 miliar Rupiah. Dengan jumlah yang fantastis hampir mendekati 100 miliar (Okezone news).

No comments :

Post a Comment