Pilkada serentak di Jawa barat tahun 2015 akan dilaksanakan di 5 Kabupaten

No comments

Pilkada 5 kabupaten Jawa Barat


Lima kabupaten di Jawa barat akan mengadakan pemilihan kepala daerah ( pilkada ) serentak pada tahun 2015 disebutkan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Jabar ( Jawa Barat ).

Ketua Bawaslu Provinsi Jabar, Harminus Koto mengatakan daerah di jawa barat yang akan menyelenggarakan Pilkada serentak yaitu :


  1. Kabupaten Sukabumi.
  2. Kabupaten Karawang. 
  3. Kabupaten Bandung.
  4. Kabupaten Indramayum.
  5. Kabupaten Pangandaran.


"kami juga menghimbau kepada daerah yang akan melaksanakan pilkada untuk menyiapkan segala sesuatu, khususnya dalam sosialisasi kepada masyarakat agar angka partisipasi terus meningkat," ungkapnya.

Bupati Sukabumi Sukmawijaya berkata, "Yang terpenting saat ini adalah bagaimana 2015 mendatang kepala daerah terpilih bisa terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dan jika nantinya ditetapkan bahwa pilkada dipilih DPRD diharapkan para wakil rakyat ini selektif dan tidak asal tunjuk saja ".

Sumber : Antara

No comments :

Post a Comment

Pilkada Serentak Digelar 2016 di Dukung DPR

No comments

Yandri Susanto PAN


Pada tahun 2016 Kalangan DPR RI mendukung Pilkada serentak akan diadakan. Yandri Susanto yang merupakan Anggota Komisi II DPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (FPAN) DPR mendukung langkah KPU untuk mengundurkan waktu Pilkada serentak pada tahun 2016. KPU dianggap lebih baik mengundur waktu pelaksanaannya ketimbang dipaksakan menggelar Pilkada serentak pada tahun 2015, apabila dalam pelaksanaannya nanti menjadi berantakan.

Yandri Susanto mengatakan “Kalau pengunduran waktu Pilkada serentak pada 2016 maka KPU memiliki waktu untuk mempersiapkan semuanya secara matang. Sebab, Pilkada serentak belum pernah dilakukan sebelumnya sehingga sangat wajar jika KPU perlu waktu yang cukup untuk melakukan kajian dan persiapannya,”.

“Sisa waktu yang ada, dapat digunakan KPU untuk menyiapkan logistik, koordinasi pengamanan, dan koordinasi dengan pemerintah,” imbuhnya.

Pihaknya juga meminta KPU melakukan koordinasi dengan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dalam menyiapkan pelaksana tugas sehingga tidak terjadi kekosongan kepemimpinan di daerah saat kepala daerah habis masa tugasnya pada tahun 2015 bila pilkada serentak belum terwujud. Hal tersebut dibahas dalam rapat internal Komisi II DPR. Sehingga Pilkada serentak bisa terlaksana dengan baik sesuai dengan keinginan rakyat banyak.


Sumber : Pikiran Rakyat

No comments :

Post a Comment