Calon Bupati di Kabupaten Bandung dari Partai Gerindra dan Demokrat

No comments
Kab Bandung


Partai politik saat ini saling merekomendasikan kadernya untuk ikut serta dalam pilkada tahun 2015 yang pelaksaanaannya akan diadakan pada bulan desember mendatang untuk daerah lainnya, jadwal pelaksanaan Pilkada Kabupaten Bandung masih belum ditentukan. Partai Gerindra yang dari kadernya sangat banyak menyimpan potensi kepemimpinan seperti Prabowo yang sangat dikenal oleh masyarakat. Maka dari pada itu untuk pemerintahan di daerahpun banyak potensi yang bisa dijadikan salah satu tampuk kepemimpinan yang tidak boleh dianggap sepele dari partai lain.

Nama calon yang turut serta dalam Pilkada yaitu :

  1. Yayat Hidayat, Ketua DPC Gerindra Kab Bandung.
  2. Erwan Setiawan, anggota DPRD Kota Bandung, dari Partai Demokrat.
  3. Osin Permana, mantan Ketua KPU Kabupaten Bandung, dari Partai Demokrat.
  4. Saeful Bahri, mantan Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Bandung, dari Partai Demokrat. 

Pencalonan lainnya dari Partai Demokrat adalah Dede Yusuf Macan Effendi, anggota DPR RI, tapi menurut kabar akan pikir-pikir lebih dulu dalam pencalonan ini.

Sekretaris DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung Endang mengatakan, ’Beberapa kader memang akan maju sebagai calon bupati. Ada beberapa nama yang sudah siap. Nanti kan harus dijaring lagi".

Yayat Hidayat, Ketua DPC Gerindra Kab Bandung mengungkapkan, berbagai rumusan persiapan Pilkada sedang dikoordinasikan dengan DPD Gerindra Jawa Barat. Namun demikian, keputusan tetap berada di pengurus pusat. Seandainya tahapan Pilkada tidak berubah, ungkapnya. Pada bulan ini pihaknya akan melakukan penjaringan calon.

No comments :

Post a Comment