Sutanto SE Salah Satu Balon Walikota Blitar 2015-2020

No comments
Sutanto SE


Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Kota Blita sedang mengadakan opening pendaftaran bakal calon Walikota pada periode 2015-2020. Meskipun mekanisme Pilkada di Kota Blitar akan resmi di gelar pada tahun depan, lain halnya dengan PDIP yang merupakan partai pemenang pemilu di blitar sedang membuka gebrakan untuk pendataan balon.

Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Blitar Sutanto SE sedang melakukan pendaftaran di kantor DPC PDIP Kota Blitar di Jalan Wahidin. Dengan menyerahkan syarat pendaftaran berupa foto copy KTP, pasfoto, daftar riwayat hidup serta foto kopi ijazah dan biaya pendaftaran sebesar Rp 10 juta, yang diserahkan langsung kepada Siswadi Irianto selaku Ketua Penjaringan Balon Walkot Blitar 2015-2020 dari PDIP.

Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Blitar Sutanto SE berkata “Saya sama sekali tidak merasa takut ataupun ragu bersaing dengan incumbent. Yang penting saya sudah menyerahkan berkas pendaftaran dan disertai niat yang tulus untuk membangun Kota Blitar, selebihnya saya serahkan kepada mekanisme yang berlaku di DPP PDIP".

Yang dalam kesehariannya juga berprofesi sebagai kontraktor serta pengusaha properti mengatakan ingin memperbaiki kebijakan-kebijakan yang sekiranya belum penuh mendukung terhadap rakyat. Sehingga ia tergetar untuk mendaftarkan diri sebagai Balon Walikota Blitar dari partai PDIP serta dilandasi misi untuk memajukan Kota Blitar pada masa depan yang cerah.

No comments :

Post a Comment